8 Cara Menabung untuk Umroh, Biar Cepet Berangkat!

8 Cara Menabung untuk Umroh, Biar Cepet Berangkat!

Hampir semua muslim punya cita-cita untuk pergi berhaji, minimal punya keinginan untuk umroh. Namun, tarif yang tinggi sering menyurutkan niat banyak orang untuk mewujudkannya. Maka dari itu, cara menabung untuk umroh ini bakal membantu. 

Ya, biayanya cukup besar untuk sebagian orang. Apalagi, tidak semua bisa menjangkaunya dengan mudah. Maka, pilihan untuk menabung sedikit demi sedikit adalah opsi terbaik. 

Meskipun jadi rukun Islam terakhir yang wajib hanya jika kamu mampu, tetap saja banyak yang ingin datang ke Tanah Suci. 

Berapa Sih Biaya Umroh di Indonesia?

Nah, tadi udah bilang nih kalau biaya umroh itu relatif mahal untuk sebagian orang. Sebenarnya, berapa sih biayanya? 

Daripada ibadah haji, uang yang harus kamu keluarkan untuk umroh jauh lebih terjangkau. Selain itu, kamu tidak harus mengantre selama bertahun-tahun seperti ibadah haji gara-gara kuotanya nggak cukup. 

Kisaran biaya umroh yang harus kamu bayarkan, kurang lebih Rp 20 juta – Rp 26 juta. Estimasi ini berdasarkan ketetapan dari Kemenag (Kementerian Agama). 

Hanya saja, biaya bisa berubah. Bisa lebih tinggi jika kamu memilih paket umroh dengan fasilitas lengkap, durasi, atau tergantung pada penyedianya. Itu belum uang saku. 

Bagi sebagian orang, total uang tersebut masih perlu usaha dan waktu hingga berhasil mencapainya. Namun, jangan berkecil hati. Masih ada kok cara cepat bisa umroh dengan menabung. 

Baca Juga: Apa Itu Intermittent Fasting? Tips Diet dengan Cara Berpuasa

Cara Menabung untuk Umroh

Beneran bisa, loh! Selama kamu tahu metode atau cara menabung untuk umroh yang bener, impian pergi ke Tanah Suci akan terwujud. Walaupun butuh waktu yang nggak sebentar, tapi kamu masih bisa nabung dengan cara ini: 

1. Menyisihkan 10% Gaji Setiap Bulan

Sebenarnya, setiap orang punya prosentase kecukupan masing-masing perihal tabungan. Ada yang hanya mampu menyisihkan 10% gaji, bahkan ada yang mau menyisihkan 30% gaji untuk menabung. 

Nah, prosentase terbaik yang bisa kamu pilih adalah 10%. Tidak memberatkan, tidak memaksakan, dan kamu masih bisa hidup layak sebelum berangkat umroh. 

Contoh saja nih, dalam sebulan kamu bisa dapet Rp3.000.000 dari gaji. Jika ingin menabung sebanyak 10%, artinya kamu harus menyisihkan Rp300 ribu untuk tabungan umroh. 

Jangan lupa, cara menabung untuk umroh orang tua atau untuk diri sendiri ini, harus kamu lakukan dengan konsisten. Tidak boleh mengambil uang tabungan umroh untuk hal lain. 

2. Cari Tahu Program Bank

Kedua, cobalah mencari tahu program di bank. Banyak loh bank di Indonesia yang memberikan program untuk mewujudkan cita-cita masyarakat Indonesia yang ingin bergi umroh. 

Setelah mencari tahu, daftarkan dirimu ke program tabungan umroh terkait. Boleh di bank Syariah atau juga non-syariah. 

Saat ini, hampir semua bank punya program untuk membantu nasabahnya guna menabung uang untuk pergi umroh sesuai target. 

Menabung umroh di bank bisa jadi pilihan terbaik, kok. Namun, jangan lupa survei atas setiap program. 

Alasannya karena beberapa bank menawarkan benefit berbeda, punya kekurangan masing-masing, dan pilih saja yang sesuai dengan preferensi. 

Tak hanya umroh, saat ini bank juga banyak membantu nasabahnya untuk menyediakan program tabungan haji. Jangan lupa, sesuaikan dengan kemampuanmu, ya!

3. Menabung Lewat Agen Travel Umroh

cara menabung untuk umroh
cara menabung untuk umroh

Bagaimana cara menabung untuk umroh selain di bank? Cobalah menabung melalui agen travel umroh yang kamu pilih. 

Kini, hampir seluruh travel haji dan umroh punya program tabungan. Tak heran, semakin hari semakin banyak pula orang yang bisa berangkat umroh dan haji. 

Mirip dengan menabung di bank, kok. Nantinya, kamu bakal mendapatkan jangka waktu tertentu sampai uangmu cukup untuk keberangkatan. 

Saat sudah terkumpul, kamu akan dipersilakan memilih paket umroh yang sesuai dengan tarif di tahun kamu baru melunasi biayanya. 

Hal yang jadi PR adalah pemilihan agen. Wajib hati-hati buat milih agennya. Pastiin dulu track-record dari agen travelnya bersih dan bebas dari gagalnya jamaah umroh berangkat. 

4. Buatlah Strategi Budgeting yang Berbeda

Daripada memikirkan cara agar bisa umroh gratis yang mungkin hanya jadi angan-angan, kamu bisa membuat strategi budgeting yang berbeda. 

Setiap bulan, kamu bisa menerapkan metode 50:20:30 guna mengatur bagaimana gaji akan kamu alokasikan. 

Mungkin kamu bisa mencoba cara ini. Soalnya, dengan metode ini besar kemungkinan kamu dapat menambah porsi tabungan. 

Buat keperluan hiburan, sudah tentu juga harus berkurang. Nggak mudah, memang. Tapi, jika melakukan cara menabung untuk umroh ini secara konsisten, kamu bakal mencapai apa yang selama ini jadi tujuan. 

Intinya, nggak maksa. Kamu harus memastikan bahwa kebutuhan dasar harian sudah terpenuhi. Jangan sampe ngutang lantaran memilih menyisihkan lebih banyak uang untuk umroh. 

Baca Juga: Terbongkar! 5 Cara Cepat Tidur untuk Hindari Insomnia

5. Nambah Pendapatan

Cara lain yang juga cukup masuk akal adalah mencari pendapatan tambahan. Jika ingin lebih cepat, sangat menahan diri mengurangi pengeluaran sudah tentu tidak cukup. 

Cobalah sesekali berpikir untuk menambah sumber atau pundi-pundi pendapatan. Entah itu dengan bekerja sampingan, freelance, atau sejenisnya. 

Banyak, kok sekarang yang bisa kamu lakukan. Mulai dari ikut affiliate marketing, menyewakan properti, jual jasa, desain, jadi fotografer, jadi guru les private, bikin course, dan masih banyak lagi. 

Memang hal ini tidak semudah yang kamu baca. Namun, mau tidak mau harus ada usaha extra jika memang ingin berangkat umroh dalam waktu yang lebih cepat. Semoga ada rezeki tambahan karena niat pergi umrohmu!

6. Keluarkan Uang Hanya untuk Kebutuhan

Sangat penting untuk mengetahui beberapa barang yang kamu butuhkan. Tentu saja, setiap bulan kamu harus mengeluarkan uang hanya untuk kebutuhan saja. 

Tidak ada upaya untuk membeli misalnya, ponsel mahal, baju mewah, nyicil kendaraan, dan lain sebagainya. 

Bisa, selama penghasilanmu cukup. Jika masih pas-pasan, utamakan mengeluarkan uang hanya untuk kebutuhan setiap harimu dan untuk tabungan umroh saja. 

Catat dulu apa saja barang yang kamu butuhin sebelum beli. Emang butuh banget atau engga terlalu? Setelah memutuskan untuk beli, jangan lupa beli yang hanya sesuai fungsi. Bukan gengsi. 

7. Investasi di Emas atau Logam Mulia

Menabung uang cash, nilainya bisa turun. Hal ini tentu saja bikin kamu harus lebih lama menabung. Biaya umroh saat ini, sudah tentu berbeda dengan biaya umroh 4 – 5 tahun ke depan. 

Maka dari itu, agar nilainya tidak turun, kamu bisa mencoba investasi di emas atau logam mulia. Memang, return-nya lambat. 

Namun, sangat pas bagi siapa saja yang ingin berangkat umroh sekitar 5 – 6 tahun lagi. Kamu bisa jual kembali tuh emasnya dengan harga yang biasanya, cenderung naik. 

Baca juga: 10 Cara Menabung 1 Juta Per Bulan untuk Anak Sekolah

8. Pilih Paket Umroh Sesuai Kemampuan

Tidak usah memaksakan diri untuk dapat paket umroh yang fasilitasnya paling lengkap dan mewah. Kamu bisa berangkat dan pulang selamat, itu udah cukup. 

Nah, dengan cara menabung untuk umroh ini, sekarang kamu bisa nabung dengan tenang. Kamu pun hanya perlu menunggu momen keberangkatan hingga uangnya cukup.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You might also like
x