3 Resep Kwetiau Goreng Simple dan Enak, Bisa untuk Sarapan!

3 Resep Kwetiau Goreng Simple dan Enak, Bisa untuk Sarapan!

Sedang mencari resep kwetiau goreng yang simple, namun tetap enak? Kwetiau goreng merupakan salah satu masakan yang cukup digemari di Indonesia. Kwetiau goreng itu sendiri dapat ditemukan di restoran-restoran Chinesse Food, hingga dijual di pedagang kaki lima. 

Nah, untuk yang sedang bosan dengan menu sarapan yang itu-itu saja, kwetiau goreng bisa menjadi hidangan alternatif yang wajib untuk dicoba. Selain mudah dibuat, kelezatan dari kwetiau goreng itu sendiri sudah tidak perlu diragukan lagi. 

Aroma yang khas dan rasa yang nikmat, menjadikan kwetiau goreng makanan  favorit banyak orang. Tua dan muda, semuanya pasti suka makan kwetiau goreng. Nah, untuk yang sedang mencari resep kwetiau goreng yang sederhana untuk dipakai sarapan, berikut ada 3 resep masakan kwetiau goreng yang simple dan enak. 

1. Resep Kwetiau Goreng Sederhana

Bahan di kulkas terbatas, atau kamu tidak punya banyak waktu untuk memasak sarapan dengan berbagai bahan? Kenapa tidak masak kwetiau goreng saja! Selain lezat, kwetiau goreng juga bisa dibuat dengan bahan seadanya di kulkas. Berikut ini resep kwetiau goreng sederhana yang bisa dicoba. 

Bahan yang perlu disiapkan:

  • 250 gr kwetiau kering (rendam di air panas hingga melunak)
  • 2 siung bawang putih yang dicincang halus
  • 1 batang daun bawang yang diiris halus
  • 2 sendok makan kecap manis
  • Garam dan merica secukupnya

Cara membuat kwetiau goreng sederhana:

  1. Pertama-tama, panaskan sedikit minyak di wajan terlebih dahulu.
  2. Masukkan bawang putih yang sudah dicincang halus hingga harum.
  3. Masukkan kwetiau yang telah direndam, lalu aduk.
  4. Tambahkan kecap manis, garam, dan merisa. 
  5. Jangan lupa koreksi rasa, tambahkan bumbu sesuai dengan selera.

Baca juga: Kunci Memasak ala Chef Profesional yang Wajib Dijadikan Panutan

2. Untuk Pecinta Sayuran

Kwetiau goreng biasanya disajikan dengan sayuran. Nah, untuk yang hobi makan sayur, jangan lupa untuk mencoba resep yang satu ini. Seperti namanya, resep ini membutuhkan banyak sayur. Namun jangan khawatir karena resepnya masih tergolong simple dan mudah dibuat.

Bahan yang dibutuhkan:

  • 250 gr kwetiau kering (rendam di air panas hingga melunak)
  • 2 siung bawang putih yang dicincang halus
  • 1 buah wortel yang dipotong dadu kecil
  • ½ bunga daun kol yang diiris tipis
  • Sawi hijau secukupnya yang diiris kasar
  • 1 batang daun bawang yang diiris halus
  • 2 sendok makan kecap manis
  • Garam dan merica secukupnya

Cara membuat kwetiau goreng sayuran:

  1. Panaskan sedikit minyak di dalam wajan, lalu tumis bawang putih hingga wangi. 
  2. Masukkan wortel terlebih dahulu, aduk-aduk hingga beberapa saat.
  3. Masukkan daun kol dan sawi, lalu aduk rata.
  4. Tambahkan kwetiau yang sudah direndam sebelumnya, aduk kembali bersama sayuran.
  5. Tambahkan kecap, garam, dan merica, aduk hingga matang.

3. Ekstra Telur Dadar

Masih tentang resep untuk membuat kwetiau goreng yang simple dan enak, selanjutnya ada variasi menu kwetiau goreng telur dadar. Cara membuatnya sangat mudah dan pastinya bahan yang dibutuhkan juga sangat mudah untuk didapatkan. Yuk, langsung simak resepnya di bawah ini!

Bahan yang diperlukan:

  • 250 gr kwetiau kering (rendam di air panas hingga melunak)
  • 2 butir telur
  • 2 siung bawang putih yang dicincang halus
  • 1 batang daun bawang yang diiris halus
  • 2 sendok makan kecap manis
  • Garam dan merica secukupnya

Cara membuat kwetiau goreng telur dadar:

  1. Mula-mula, panaskan minyak secukupnya di wajan.
  2. Masukkan telur yang sudah dikocok dan buat dadar tipis. 
  3. Jika telur sudah matang, sisihkan.
  4. Panaskan kembali minyak di wajan secukupnya, lalu masukkan bawang putih hingga wangi.
  5. Masukkan kwetiau yang sudah direndam dan irisan daun bawang.
  6. Tambahkan kecap, garam, dan merica, lalu aduk secara merata.
  7. Sajikan saat masih panas, lalu tambahkan irisan telur dadar di atasnya. 

Nah, itulah dia 3 resep kwetiau goreng yang simple dan pastinya enak. Resep kwetiau ini cocok untuk sarapan, karena sangat mudah dibuat, tidak memerlukan banyak bahan, dan waktu memasaknya pun sangat singkat. Meskipun terbilang sederhana, tapi setiap resep memiliki satu bahan kunci yang menjadikannya lezat, tidak membosankan, dan pastinya bergizi!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You might also like
x