Ternyata Ada Olahraga Yang Bisa Menghilangkan Stress, Yuk Cari Tahu!

Ternyata Ada Olahraga Yang Bisa Menghilangkan Stress, Yuk Cari Tahu!
Olahraga Yang Bisa Menghilangkan Stress

Banyaknya tekanan dalam pekerjaan biasanya akan membuat seseorang stres dan  mudah lelah. Stress yang tidak dikelola dengan baik dapat mengganggu kesehatan tubuh sehingga perlu diimbangi dengan pola hidup sehat dan olahraga. Ada banyak macam olahraga yang bisa menghilangkan stress dan juga manfaat yang akan didapatkan jika seseorang mulai berolahraga.

Inspirasi Olahraga Yang Bisa Menghilangkan Stress

  1. Yoga

Yoga merupakan salah satu olahraga yang dipercaya paling bisa membantu menurunkan stres paling ampuh. Olahraga yoga melibatkan tubuh dan juga pikiran dalam pelaksanaannya. Olahraga ini akan memberikan ketenangan fisik dan juga batin pada orang yang melakukannya.

Gerakan-gerakan dalam olahraga yoga merupakan gerakan yang dituntut untuk membuat pikiran menjadi fokus dan tubuh menjadi rileks. Pada saat pikiran dibuat menjadi tenang, tubuh akan secara perlahan melepaskan energi-energi negatif yang menyebabkan stres.

  1. Olahraga rekreasi

Pada dasarnya seluruh olahraga dapat membantu untuk mengurangi stres, akan tetapi olahraga yang bisa memberikan ketenangan lebih efektif menurunkan stres. Olahraga rekreasi yang dimaksudkan adalah olahraga-olahraga yang bisa memberikan rasa senang saat melakukannya.

Contoh olahraga rekreasi adalah badminton, tenis, renang, dll. Olahraga seperti ini juga tidak terlalu mengeluarkan tenaga sehingga akan sangat cocok digunakan sebagai salah satu bentuk olahraga yang bisa menghilangkan stres yang efektif.

  1. Kickboxing

Tipe olahraga seperti kickboxing merupakan olahraga yang sangat cocok dilakukan apabila Anda sedang berada dalam stres oleh tekanan pekerjaan. Stres yang diakibatkan oleh tuntutan dan tekanan yang membuat kesal dapat tersalurkan dengan olahraga seperti ini.

Pada beberapa penelitian, olahraga kickboxing terbukti dapat membantu menurunkan perasaan cemas, depresi, dan juga perasaan-perasaan yang membuat kesal. Energi negatif seperti itu dapat dikeluarkan secara signifikan setelah olahraga selesai.

  1. Aerobik

Olahraga aerobik dapat membantu menurunkan stres bagi mereka yang melakukannya. Gerakan-gerakan dalam olahraga aerobik juga tidak mengeluarkan energi yang terlalu banyak sehingga cocok untuk membantu mengelola stress.

Olahraga aerobik cocok dilakukan dalam seminggu sebanyak minimal 5 kali agar stress dapat dihilangkan dengan signifikan. Energi positif yang dihasilkan karena olahraga aerobik membantu mengurangi energi negatif dalam tubuh.

  1. High-intensity interval training

Salah satu olahraga seperti jenis latihan kardio high intensity interval training dengan penggabungan intensitas tinggi, sedang, dan rendah dalam selang waktu yang tertentu. Salah satu contoh olahraga seperti ini yaitu lari sprint yang dilakukan selama 20-30 detik yang langsung dilanjutkan dengan jalan kaki 60-90 detik. Latihan seperti ini akan membantu dalam olahraga otak agar dapat menyesuaikan ritme sehingga otak akan mengalihkan pikiran yang membuat stres.

Baca Juga: Vitamin yang Tidak Boleh Diminum Saat Haid Apa Ada? Yuk Cari Tahu

Manfaat Olahraga yang Berguna Untuk Tubuh dan Psikis

  1. Berfungsi menurunkan hormon depressan dalam tubuh

Hormon depressan dalam tubuh diproduksi secara otomatis pada saat seseorang sedang mengalami stres. Tubuh akan secara langsung mengeluarkan hormon epinefrin dan kortisol yang dapat meningkatkan energi dan juga tekanan darah saat tubuh mengalami stress.

Kedua hormon ini akan menyiapkan energi yang banyak dengan cara menaikkan gula darah dan juga menghentikan sistem kerja insulin. Apabila kedua hormon ini terus-menerus bekerja hal tersebut akan meningkatkan resiko seseorang yang stres mengalami diabetes melitus tipe 2, penurunan daya tahan tubuh, dan obesitas.

Pada saat seperti ini, olahraga yang bisa menghilangkan stres teratur dapat membantu mengurangi tingkat stress seseorang. Olahraga yang teratur akan membantu menurunkan kedua hormon depressan tersebut dan juga meningkatkan hormon norepinefrin yang bekerja sebagai antidepresan.

  1. Membantu untuk meningkatkan self-efficacy

Olahraga dipercaya dapat membantu meningkatkan efikasi diri dalam tubuh. Efikasi diri ini adalah sebuah bentuk rasa atau keyakinan seseorang dalam memecahkan suatu masalah yang ia hadapi. Selain itu, efikasi diri juga dapat meningkatkan kepercayaan dalam diri seseorang.

Seseorang yang sedang berada dalam keadaan stress cenderung memiliki tingkat kepercayaan diri yang kurang. Olahraga selain untuk menurunkan hormon depressan juga berfungsi untuk menambahkan rasa percaya diri seseorang.

Pada saat seseorang memiliki efikasi diri yang tinggi maka ia akan memiliki rasa percaya diri yang besar untuk menghadapi masalah yang menimpanya. Sehingga, ia akan mudah berusaha mencari jalan keluar untuk masalah yang membuatnya stress dan diatasi dengan tenang.

  1. Stress fisik untuk tubuh

Pada dasarnya olahraga secara rutin adalah bentuk stres bagi tubuh atau dalam artian memberikan bentuk stres fisik. Membiasakan diri dengan berolahraga secara rutin akan membuat tubuh terbiasa dan beradaptasi untuk menghadapi tekanan.

Olahraga yang bisa menghilangkan stres seperti aerobik secara teratur dapat membantu menurunkan aktivitas saraf simpatis juga hipotalamus-hipofisis-adrenal. Keduanya merupakan bagian dari sistem tubuh yang bertanggung jawab sebagai respon stres yang akan menyebabkan perubahan pada fungsi tubuh saat stress.

Melakukan olahraga secara teratur dapat mengembalikan fungsi tubuh yang mulanya memiliki tekanan darah tinggi, otot tegang, dan detak jantung meningkat menjadi dalam keadaan normal. Stres yang menyebabkan nafsu makan hilang apabila dilakukan olahraga secara teratur akan mengembalikan nafsu makan dan dapat membuat tidur lebih cepat.

Mengelola stres dengan baik dengan olahraga yang bisa menghilangkan stress tentulah memiliki manfaat tidak hanya pada fisik saja akan tetapi juga pada psikis. Menjaga kesehatan mental tentu harus dibarengi dengan menjaga kesehatan tubuh agar senantiasa memiliki kualitas hidup yang layak.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You might also like
x